RAMADHAN 1438 H DUSUN I DESA PUJI MULYO MENGGELAR PERLOMBAAN BUSANA MUSLIM.
BARANI-NEWS
Meriahkan Bulan Suci Ramadhan 1438 H Dusun I Desa Puji Mulyo Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang Minggu (18/6) mengadakan perlombaan busana Muslim untuk Ibu-Ibu Desa Puji Mulyo. Pada Perlombaan ini peserta di minta untuk memperagakan Busana Muslim layaknya Pragawati.
Dengan menyebar senyuman sejumlah peserta Busana Muslim Berjalan melenggak lenggok diatas panggung berukuran 6 m x 6 m yang disediakan oleh Panitia Acara, para peserta sangat antusias menunjukkan gaya dalam berpenampilan sesuai busana muslim yang dikenakan dihadapan juri dan penonton yang hadir.
Iin, seorang warga mengatakan “acara perlombaan Busana Muslim ini yang selenggarakan oleh panitia Ramadhan Puji Mulyo ini yang berlokasi di Pasar Murah Dusun I RW. 02 terlihat para peserta menunjukkan kemampuannya di perlombaan ini, ucapnya
Sehingga suasana diarena menjadi ramai dengan adanya perlombaan Busana Muslim tersebut, meski peserta terlihat masih banyak yang grogi dan malu-malu pada saat diatas panggung karena baru pertama kali mengikuti acara ini. ujarnya
Berita Terkait
- RAMADHAN 1438 H PUJI MULYO ADAKAN PASAR MURAH
- Rumah Sakit Siapkan Layanan Unggulan di Wilayah Sumut
- "Kadis PSDA Sumut Tinjau Irigasi Namu Sira Sira"